Air Terjun Dua Warna Sibolangit, Cocok untuk Berpetualang

Posted on

Air Terjun Dua Warna Sibolangit merupakan salah satu rekomendasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Tempat wisata tersebut berada di Kabupaten Deli, lebih tepatnya, berada di Desa Durin Sirugun, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara.

Nama lain dari Air Terjun Sibolangit adalah Air Terjun Telaga Biru. Tempat wisata ini merupakan destinasi yang paling populer di Provinsi Sumatera Utara. Sangat recomended untuk para wisatawan yang suka petualangan.

Kira-kira apa yang menarik dari tempat wisata yang berada di Sumatera Utara ini? Lalu berapa tiket yang harus kita bayarkan untuk bisa menikmati keindahan dan berpetualangan untuk bisa sampai ke tempat tersebut? Informasi yang lebih lengkap tentang Air Terjun Telaga Biru bisa didapatkan di sini.

Air Terjun Dua Warna Sibolangit
news.republika.co.id

Air Terjun Dua Warna Sibolangit di Deli, Sumatera Utara

Air Terjun Sibolangit mempunyai ketinggian 75 m. Keberadaan air terjun ini terbentuk karena letusan Gunung Sibayak ratusan tahun yang lalu. Sehingga air terjun tersebut airnya berasal dari mata air yang berada di Gunung Sibayak itu sendiri.

Daya Tarik Air Terjun Telaga Biru

Air tersebut mengalir melewati tebing batu yang menjulang tinggi. Batu-batunya juga diselimuti oleh lumut serta tumbuhan hijau lain. Pertama kali datang ke tempat ini nantinya pengunjung akan merasakan suasana yang sangat tenang dan asri.

Cocok bagi para wisatawan yang suka dengan petualangan karena lokasinya berada tepat di tengah hutan. Sehingga membuat para wisatawan harus berjalan kaki menyusuri hutan dan melewati berbagai rintangan.

Seperti review dari Google Maps Air terjun dua warna, meski jalan untuk menuju tempat wisata cukup curam apalagi banyaknya akar pepohonan yang besar, namun akan terbayarkan. Keindahan air terjun menunjukkan eksotisme alam yang luar biasa, sehingga ingin rasanya untuk kembali di lain waktu.

Kendati demikian, jangan pernah ragu dan takut untuk datang ke Air Terjun Dua Warna Sibolangit yang berada di Sumatera Utara ini. Karena rasa lelah setelah berjalan menyusuri hutan akan terbayarkan dengan keindahan Air Terjun Sibolangit yang memang sangat unik dan menakjubkan.

Keunikan tersebut bisa dilihat dari adanya perbedaan warna. Alasan kenapa terjadi perbedaan warna di Air Terjun Telaga Biru ini adalah terdapat kandungan fosfor serta belerang dalam air tersebut.

Nantinya wisatawan akan mendapatkan himbauan ataupun larangan untuk tidak meminum air terjun tersebut secara langsung. Jika hal tersebut terjadi nantinya akan sangat berbahaya untuk kesehatan. Hal tersebut juga menjadi tips penting yang harus diperhatikan saat datang ke tempat wisata air terjun yang berada di Sumatera ini.

Air Terjun Dua Warna Sibolangit Menyajikan Alam yang Masih Asri

Daya tarik lain yang dimiliki Air Terjun Telaga Biru adalah hijau dan asri. Selain direkomendasikan untuk wisatawan yang suka petualangan, ternyata tempat ini sangat direkomendasikan untuk traveller yang suka dengan pemandangan hijau.

Terdapat dua aliran air terjun besar dan air terjun kecil yang mengalir melalui dinding tebing. Ditambah dengan lumut hijau dan tumbuhan kecil warna hijau yang juga ikut menghiasi tebing tersebut. Sehingga pemandangannya menjadi sangat indah menyegarkan.

Ketika menyusuri jalan hutan juga tidak perlu khawatir. Karena terdapat banyak pepohonan rindang yang nantinya bisa menjadi teman untuk menemani perjalanan. Air terjun tersebut berada di ketinggian 1470 mdpl.

Air yang berada di waterfall Sumatera Utara ini berwarna biru jernih. Sedangkan untuk warna air lainnya adalah putih keabu-abuan. Suasana dari Air Terjun Dua Warna Sibolangit ini sangat tenang dan merupakan air terjun belerang.